Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

5 Gejala Kanker Lidah

Jika kamu mengalami sariawan selama dua minggu dan tidak lekas sembuh, kamu haruslah berhati-hati karena bisa saja kamu terkena kanker lidah.

Jika kamu beneran terkena kanker lidah maka segeralah untuk ditangani untuk mencegah terjadinya hal yang lebih buruk lagi.

Untuk pencegahan awal sebainya kamu rajin untuk menjaga kesehatan rongga mulut, dan rajin untuk menggosok gigi serta sering-seringlah memeriksakan gigi ke dokter.

Jika kanker lidah yang ditemukan sudah dalam keadaan stadium akut maka tidak dapat untuk di operasi, hanya bisa di minimalisir menggunakan obat-obatan seperti kemoterapi dan radiasi namun hasilnya tidak semaksimal seperti melakukan operasi.


Gejala-gejala Kanker Lidah :

1. Munculnya Bercak Putih atau Merah Pada Lidah

Gejala utama kanker lidah adalah munculnya bercak putih atau merah pada lidah, seiring dengan berjalannya waktu bercak tersebut akan semakin besar dan mengeras.

Bentuknya juga hampir mirip dengan sariawan.

2. Terjadinya Pendaraha Pada Bercak di Lidah

Bercak yang mirip dengan sariawan ini pada bagian tengahnya biasanya mudah berdarah karena sifatnya lunak, pendarahan bisa terjadi karena adanya tekanan pada bagian bercak tersebut, bisa saat mengunyah makanan bahkan saat sedang minum.

Ini juga merupakan perbedaan gejala kanker lidah dengan sariawan.

3. Rasa Sakit Saat Menelan Makanan

Gejala kanker lidah juga bisa menyebabkan rasa sakit pada tenggorokan si penderita saat digunakan untuk menelan makanan.

4. Mulut Menjadi Mati Rasa

Kalau terus dibiarkan maka lama kelamaan lidah serta mulut bisa mengalami mati rasa.

Penderita juga bisa mengalami kesulitan saat membuka mulut, lidah juga sulit untuk digerakkan, serta terjadinya perubahan pada suara.

5. Sakit di Bagian Telinga

Sakit pada bagian telinga juga biasa dialami oleh penderita kanker lidah.

Selain itu juga terdapat benjolan pada bagian belakang tenggorokan.

Jika kamu sering mengalami sariawan atau sejenisnya sebaiknya kamu mulai memperhatikan kebersihan mulutmu. Kamu bisa lebih rajin lagi untuk menggosok gigi dan kalau perlu sering-seringlah berkumur menggunakan obat kumur yang fungsinya untuk membunuh kuman di mulut.

Jadi mulai sekarang perhatikan juga kesehatan mulutmu karena akibat dari kanker ini bisa membuat lidah bengkak, dan sakitnya luar biasa sehingga tidak bisa untuk makan dan minum, serta yang paling membahayakan adalah penderita bisa meninggal dengan mengenaskan.